catatan seorang ibu, wanita, hamba sahaya yang ingin berbagi pikiran dengan dunia

Ini Lho Enaknya Jadi Blogger TerngeHitz Indoblognet

"Menulis itu Vitamin" begitu yang saya tulis saat diwawancarai Indoblognet mengenai motivasi saya menulis melalui inbox FB akhir bulan April lalu. Benar, saya menganggapnya vitamin. Sebab vitamin itu biasa kita artikan sebagai penambah stamina. Begitu juga menulis bagi saya. Kapan tepatnya saya senang menulis sudah lupa-lupa ingat, tetapi saya tak merasa kesulitan mengerjakan tugas pelajaran mengarang bebas saat duduk di bangku sekolah. Ketika saya masih kerja kantoran sekitar tahun 2010-an hobi menulis tersalurkan melalui menulis di notes facebook. Haa saya termasuk yang ketinggalan berfacebook ria. 

Nah, keasikan facebookan dan ikut berbagai kuis dan lomba trus menemukan salah satu lomba menulis yang naskahnya diharuskan ditulis di blog. Wow apa pula ini, lagi-lagi saya yang kudet belajar tentang ngeblog. Blog pertama saya Kompasiana, sekalian untuk menulis naskah lomba tentang zakat. Lalu menyusul blogdetik dan kemudian numpang blogspot ini. Dari aktivitas ngeblog ini yang kemudian membawa saya bertemu mbak Ika (Kartina Ika Sari) dan Mbak Avy di Pameran Produksi Indonesia 2015. Yap, karena hobi ngelomba yang kalau diitung banyak kalah daripada menangnya lah, saya bela-belain berangkat ke PPI 2015 dua kali dalam sehari padahal jarak tempuhnya lumayan juga : Sidoarjo Surabaya gitu loh.

Alhamdulillah berkah silaturahim itu nyata adanya. Perkenalan dengan Mbak Ika dan Mbak Avy ini benar-benar membawa berkah buat saya. Saya bisa ikutan event blogger via Kompasiana - Bonek di bawah komando Mbak Avy, saya beberapa kali terima job review dari Mbak Ika. Hingga akhirnya jalinan kerjasama untuk aktif menulis di Indoblognet. Indoblognet, komunitas bagi blogger dan mitra branding berbagai produsen, penyedia jasa dan UKM ini memang baru berumur tiga bulan. Kebetulan mbak Ika duduk sebagai founder dan mbak Avy juga turut aktif di dalam timnya. Alhamdulillah saya kebagian berkahnya lagi. Tawaran untuk aktif menulis di Indoblognet berbuah manis. Saya dinobatkan sebagai Blogger TerNgeHitz April 2016. Alhamdulillah buanget, seolah mendapat kado ultah saya yang bulan April :)


Apa pula Blogger TerngeHitz itu? ini salah satu program bulanan Indoblognet. Penghargaan bagi blogger yang mengakumulasikan tulisan terbanyak setiap bulan di Indoblognet, bukan copas dan bersifat inspiratif plus tidak banyak diedit oleh tim editor. Trus apa asyiknya jadi BLogger Ngehitz Indoblognet ? Hohoho...banyak manfaatnya kawan. Menulis di Indoblognet itu salah satu langkah mengoptimalkan Personal Branding. Semua yang menulis di Indoblognet memiliki akun yang mencantumkan akun-akun jejaring sosialnya. Terbayang kan kalau kita menulis tema yang sangat bagus, viral trus ada pihak dari klien Indoblognet yang ingin menyewa jasa kita sebagai influencer atau buzzer?. Asyiknya lagi tulisan yang sudah kita posting di Indoblognet boleh ditulis ulang di blog kita pribadi tetapi direwrite, jangan copas atuh. Nah kalau pas rezeki ditetapkan sebagai BLogger Ngehitz Indoblognet mendapatkan hadiah, bisa berupa bingkisan, uang tunai ratusan ribu rupiah, uang tunai plus bingkisan dan mungkin juga kesempatan memperoleh job review. Asyik banget khan?

Tertarik mendapatkan berbagai manfaat menulis di Indoblognet? ayolah join Indoblognet segera ya, berbagi inspirasi bagi sesama dan menjalin silaturahim di dunia maya :) 

Share:

12 comments:

  1. wah selamat ya mbak, semoga selalu menginspirasi

    ReplyDelete
    Replies
    1. terimakasih mbak Lidya...sekedar mengoptimalkan nikmat Allah ...aamiin :)

      Delete
  2. Wah saya ucapi selamat ya mbak, saya jadi tertarik nih mbak untuk ikutan :D

    ReplyDelete
  3. Wah kereeen :D Pingin gabung juga ahh

    ReplyDelete
  4. Kereeen. Selamat, ya Mbak Dwi :)

    ReplyDelete
  5. dari kemaren2 nyari apa itu indoblognet, gak tau mampir dimari. Allhamdulillah, selamat ya mbak. Berkah selalu untuk tulisannya. InsyaAllah saya mau nyoba, makasih :)

    ReplyDelete

BloggerHub

Warung Blogger

KSB

komunitas sahabat blogger

Kumpulan Emak-emak Blogger

Blogger Perempuan

Blogger Perempuan
Powered by Blogger.

About Me

My photo
Ibu dua putra. Penulis lepas/ freelance writer (job review dan artikel/ konten website). Menerima tawaran job review produk/jasa dan menulis konten. Bisa dihubungi di dwi.aprily@gmail.com atau dwi.aprily@yahoo.co.id Twitter @dwiaprily FB : Dwi Aprilytanti Handayani IG: @dwi.aprily

Total Pageviews

Antologi Ramadhan 2015

Best Reviewer "Mommylicious_ID"

Blog Archive

Labels

Translate

Popular Posts

Ning Blogger Surabaya

Ning Blogger Surabaya

Labels

Labels

Blog Archive

Recent Posts

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.