catatan seorang ibu, wanita, hamba sahaya yang ingin berbagi pikiran dengan dunia

Aneka Macam Kue Khas Lebaran

Ramadan, beneran akan segera berganti Idulfitri. Sebagian orang sudah bersiap menyambut lebaran. Toko, supermarket, kios makanan ringan sudah mulai mendsiplay ke khas lebaran. Apa saja yang biasanya disiapkan saat lebaran ?

1. Keperluan mudik

Yang biasa mudik saat lebaran biasanya menyiapkan tiket pulang pergi atau kelayakan mobil pribadi. Jika tidak disiapkan jauh hari bisa kesulitan transportasi.

2. Perlengkapan sholat dan baju lebaran

Meski tidak wajib biasanya setiap lebaran juga perlu menyiapkan baju sholat dan baju lebaran. Setidaknya dicek kelayakan pakaiannya. Apakah masih layak digunakan saat sholat, apalagi sholat Idulfitri yang bertemu orang banyak. Menghadap Allah saat sholat dengan baju bolong padahal dananya ada untuk beli baru rasanya kan lucu.

3. Bersih-bersih rumah

Biasanya menjelang lebaran jadi rajin bersih-bersih rumah deh. Kalau ada tamu datang berkunjung tiba-tiba nggak sungkan karena rumah yang awut-awutan.

4. Jamuan lebaran

Sudah siap bahan-bahan mentah untuk jamuan lebaran? Mau bikin opor ayam ketupat? rendang? semoga enak-enak deh hasil masakannya. Oia jangan lupa menyiapkan kue khas lebaran untuk sajian di meja.

Dilihat dari asal muasalnya kue khas lebaran dibagi menjadi :

1. Kue kering home made atau home industry

Nah ini favorit saya. Kue kering khas lebaran biasa dijual di toko-toko makanan, pusat oleh-oleh, toko cake and bakery atau dijual online hasil homemade. Banyak jenis kue khas lebaran, yang paling beken adalah kaastengels, nastar, putri salju, semprit, choco cheese. Agar tidak boros lebih baik pilih paket ekonomis yanng berisi berbagai macam jenis kue dalam toples mungil. Ingin lebih hemat mungkin bisa coba praktek membuat kue sendiri agar alat pembuat kue di rumah nggak nganggur.

2. Kue dari parcel dan bingkisan

Bagi yang sering dapat bingkisan parcel dari kolega pasti sering mendapat kiriman makanan kecil. Kue-kue pabrikan ini bisa kok dijadikan alternatif kue sajian untuk lebaran. Lagi nge-trend nih memotong Kalpa, Biskuit bolu pabrikan menjadi potongan mini untuk disajikan dalam toples


3. Kue kaleng
Buat yang nggak ingin repot udah deh pilih kue kalengan sebagai kue khas lebaran juga nggak masalah. Tinggal pilih sesuai selera. Ada wafer, aneka merk dari Nabati sampai yang kurang terkenal, ada roti Marie Regal, ada Khong Guan yang melegenda. Jejerin di meja pasti habis juga pas hari raya

4. Kue kering tradisional
Buat yang ingin nostalgia merayakan Idulfitri di desa, zaman dahulu kala, menyiapkan kue khas lebaran ala jajanan ndeso alias tradisional pasti bakal menyenangkan. Kue seperti madu mongso, rengginang, kembang goyang, opak, keciput adalah contoh kue khas lebaran zaman baheula yang mungkin sudah mulai tergusur oleh kue modern di zaman sekarang.

Kalau kalian suka kue khas lebaran yang mana? Awas jangan berlebihan saat ngemil kue lebaran. Bisa-bisa nanti badan jadi Lebar-an alias melebar.

Share:

No comments:

Post a Comment

BloggerHub

Warung Blogger

KSB

komunitas sahabat blogger

Kumpulan Emak-emak Blogger

Blogger Perempuan

Blogger Perempuan
Powered by Blogger.

About Me

My photo
Ibu dua putra. Penulis lepas/ freelance writer (job review dan artikel/ konten website). Menerima tawaran job review produk/jasa dan menulis konten. Bisa dihubungi di dwi.aprily@gmail.com atau dwi.aprily@yahoo.co.id Twitter @dwiaprily FB : Dwi Aprilytanti Handayani IG: @dwi.aprily

Total Pageviews

Antologi Ramadhan 2015

Best Reviewer "Mommylicious_ID"

Blog Archive

Labels

Translate

Popular Posts

Ning Blogger Surabaya

Ning Blogger Surabaya

Labels

Labels

Blog Archive

Recent Posts

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.