catatan seorang ibu, wanita, hamba sahaya yang ingin berbagi pikiran dengan dunia

Tips Mengelola Uang Kaget

 

Pemberitaan tentang warga Sumurgenung, Jenu, Tuban yang ketiban rezeki nomplok berupa uang ganti rugi milaran rupiah masih terngiang sampai sekarang. Buat apa aja nih duit miliaran rupiah.

Yang ramai diberitakan sih mereka pada rame-rame beli mobil. Ya ngga apa-apa toh kalau memang kebutuhan. Tapi, kalau saya, misalnya dapat rezeki nomplok uang miliaran seperti itu pasti ya…beli mobil juga karena memang belum punya hehehe…

Eh nggak kali ini serius pengen merinci mo ngapain aja kalau dapat hadiah duit miliaran rupiah. Begini nih:

1.  Daftar Haji Khusus

Karena haji wajib bagi muslim yang mampu. Sedangkan sampai usia 40an kami tak kunjung mampu membayar ONH, maka insyaAllah pasti, kami langsung daftar haji khusus Furoda (non kuota). Khawatirnya nggak sampai umur kalau nunggu haji regular atau ONH Plus. Padahal uang lebih dari cukup untuk berangkat (ya kan lagi berandai-andai dapat uang miliaran rupiah)

2.  Cek kewajiban zakat

Tempo hari di taklim kajian fiqih membahas kewajiban membayar zakat harta. Nah kalau perdagangan ada zakat khususnya kan, asal sudah sampai nisab bayar zakatnya ngga perlu nunggu masa 1 tahun seperti harta benda. Kalau ragu konsultasi lagi deh sama ustadz yang menekuni fiqih. Khawatirnya ada hak orang miskin dari uang kaget karena hasil penjualan aset yang tak pernah diduga sebelumnya'



3.  Beli mobil

Kami belum punya mobil. Padahal butuh buat jenguk santri atau silaturahim dengan keluarga di luar kota. Pengennya beli mobil yang sekalian bisa dipakai berdagang keliling. Ga perlu yang mewah dan mahal. Mobil sejuta umat yang ituloh, you knowlah udah cukup. Asal bisa buat keluarga sekaligus buat berniaga

4.  Dana Pendidikan

Selama ini kami nggak menyediakan dana pendidikan khusus buat anak-anak. Yang ada ngirit super luar biasa agar bisa bayar SPP dan biaya daftar ulang sekolah. Ya udah untuk jaga-jaga biaya sekolah dan kuliah mereka mending dibukain rekening khusus yang isinya harus utuh, ngga boleh diotak-atik, sejumlah perkiraan kebutuhan anak-anak hingga tuntas kuliah. Kalau perlu tabungan dana pendidikan ini ga usah ada ATMnya biar nggak tergoda buat narik.

5.  Investasi

Investasi bisa melalui reksa dana, beli properti atau emas. Tapi perlu dipertimbangkan, jika emas adalah investasi jangka panjang, jika ingin untung maka momen jualnya harus minimal lima tahun mendatang. Reksa dana, jika masih coba-coba mending beli unit dari risiko paling kecil yaitu pasar uang. Properti bisa beli tanah atau rumah. Tetapi perlu diingat lagi kewajiban bayar zakat malnya jika sudah mencapai nisab dan masa satu tahun. Serta pastikan propertinya nggak mubadzir, misalnya beli rumah untuk disewakan atau dibuat kamar kos-kostan. Tanah untuk dijadikan kebun. Sehingga produktif dan dari hasil usahanya bisa digunakan untuk membayar kewajiban zakat.



6.  Perwujudan bersyukur

Ini bisa dengan cara tasyakuran kecil-kecilan. Bagi-bagi hadiah ke kerabat. Santunan ke kaum dhuafa dan panti asuhan.

7.  Merintis usaha

Suami punya cita-cita buka bengkel atau toko sparepart. Saya punya mimpi punya kafe kecil yang dilengkapi taman bacaan. Kalau tiba-tiba dapat uang miliaran rupiah, berharap bisa menggunakannya untuk modal usaha.

8.  Dana darurat

Di kelas investasi yang pernah saya ikuti, dana darurat perlu disiapkan. Sebagai persiapan, jaga-jaga ada kejadian tak terduga dan hidup terbalik 180 derajat dari yang semula nyaman dan berkecukupan ..naudzubillah. Besarnya sekitar 6 bulan – 1 tahun biaya hidup sehari-hari.

 

Kira-kira kalau kalian diganjar uang kaget miliaran rupiah mo ngapain teman? Jangan lupa bersyukur ya, salah satunya dengan rajin dan khusyu mendirikan sholat. Jangan seperti Pak Ganjar di soal ujian yang sempat viral tempo hari hihihihi

Share:

No comments:

Post a Comment

Kumpulan Emak-emak Blogger

Blogger Perempuan

Blogger Perempuan

Ning Blogger Surabaya

Ning Blogger Surabaya

BloggerHub

Warung Blogger

KSB

komunitas sahabat blogger
Powered by Blogger.

About Me

My photo
Ibu dua putra. Penulis lepas/ freelance writer (job review dan artikel/ konten website). Menerima tawaran job review produk/jasa dan menulis konten. Bisa dihubungi di dwi.aprily@gmail.com atau dwi.aprily@yahoo.co.id Twitter @dwiaprily FB : Dwi Aprilytanti Handayani IG: @dwi.aprily

Total Pageviews

Antologi Ramadhan 2015

Best Reviewer "Mommylicious_ID"

Blog Archive

Labels

Translate

Popular Posts

Labels

Labels

Blog Archive

Recent Posts

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.