catatan seorang ibu, wanita, hamba sahaya yang ingin berbagi pikiran dengan dunia

Nestle Lactogrow Happy Date with Legendaddy


"Kebahagiaan keluarga, penentu karakter dan tumbuh kembang anak" tema pers conference Nestle Lactogrow Happy Date with Legendaddy di Mataram Room, Sheraton Hotel Surabaya mengingatkan kembali bahwa untuk tumbuh sehat jasmani dan rohani anak-anak tidak hanya memerlukan makanan sehat, mainan, rekreasi namun juga cinta sejati.

Hadir di pers conference Nestle Lactogrow Happy Date with Legendaddy pada 20 Maret 2016 menambah wawasan para orang tua tentang hakikat kebahagiaan sebenarnya. MBak Lani (Gusti Kattani Maulani) Brand Manager menyatakan bahwa survey yang dilakukan pihak Lactogrow terhadap keluarga Indonesia menunjukkan fakta mencengangkan : bahwa 53% responden mengatakan bahwa anak mereka merasa kurang bahagia akan hubungan dengan orang tuanya. Hal ini disebabkan bahwa di zaman serba canggih, menuntut kebutuhan hidup tinggi memaksa orang tua untuk bekerja lebih keras dan menyisakan sedikit waktu untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.
Terlalu asyik dengan media sosial tanpa disadari bisa menjadi salah satu penyebab renggangnya interaksi dan ikatan emosional antara anak dan orang tua. Seperti fenomena yang terlihat akhir-akhir ini. Satu keluarga duduk di meja makan yang sama namun masing-masing memegang gadget dan asyik dengan dunia masing-masing.


Fenomena yang menimbulkan miris ini menjadi salah satu hal yang menginspirasi Nestle Lactogrow untuk mengingatkan kembali pentingnya bonding moment dalam sebuah keluarga melalui event khusus. Event tahunan Legendaddy yang diselenggarakan oleh Nestle Lactogrow kali ini mengusung tema Happy Winter. Tahun 2015 Legendaddy Nestle Lactogrow mengangkat tema Happy Beach. Keseruan tema Legendaddy merupakan salah satu upaya yang dilakukan Nestle Lactogrow untuk memotivasi keluarga Indonesia lebih mampu menemukan waktu untuk bersama dan mewujudkan kebahagiaan orang tua beserta anak-anak mereka.

Sebagai keynote speaker di Pers Conference kali ini, selain mbak Lani mewakili Nestle Lactogrow adalah Dr.dr. Ahmad Suryawan SpAK, Psikolog Rini Hildayani M.Si dan public figure Oka Antara sebagai sosok Legendaddy.

Sebuah pengalaman yang menyenangkan bisa hadir dalam Pers Conference Nestle Lactogrow Happy Date with Legendaddy kali ini. Hadirin yang didominasi blogger dan awak media dan sebagian besar telah menjadi orang tua (beberapa di antaranya, termasuk saya membawa serta anak-anak mereka) jadi lebih aware bagaimana mewujudkan kebahagiaan anak yang tentunya menjadi kebahagiaan orang tua juga.

Dr. Ahmad Suryawan misalnya mengupas tuntas tentang sangkut paut kesehatan sistem pencernaan dengan tumbuh kembang anak dan secara langsung berpengaruh terhadap tingkat kebahagiaan sang anak.Ketika sang anak jatuh sakit karena asupan nutrisinya kurang terpenuhi maka kebahagiaan sang anak secara otomatis akan berkurang, ia tak bisa menikmati masa bermain dan bereksplorasi secara maksimal. Namun manakala melihat orang tuanya penuh perhatian dan kasih sayang merawatnya ketika sakit maka alam bawah sadarnya menggugah semangatnya untuk segera sembuh agar bisa bermain dengan orang tuanya seperti sediakala.


Psikolog Rini Hildayani menyoroti peran ayah yang tak dapat tergantikan dalam proses mengasuh anak-anak dan berpengaruh terhadap perkembangan kepribadian mereka. Pengaruh sang ayah terhadap perkembangan psikologis anak-anaknya tampak pada caranya mengambil keputusan, menemukan solusi dari sebuah permasalahan atau caranya bersosialisasi.

Oka Antara berbagi pengalaman tentang hubungan emosi dan psikologisnya dengan ketiga anaknya yang memiliki jarak usia dua tahun antara satu anak ke anak berikutnya.

Kebersamaan keluarga berpengaruh pada karakter dan tumbuh kembang sang anak. Namun kebersamaan tidak sekedar menghabiskan waktu bersama tetapi masing-masing sibuk dengan urusannya, misalnya bermain gadget atau membaca koran. Para keynote speaker menekankan kembali pentingnya kualitas dari kebersamaan agar interaksi antara orang tua dan anak mampu menjembatani dua generasi sehingga tercipta suasana penuh kasih sayang dan berbagi cinta sejati.

Banyak ilmu dan pengetahuan baru yang saya peroleh dengan menghadiri pers conference ini. Kisah lebih lengkap insyaAllah saya tuliskan di postingan berikutnya.



Share:

2 comments:

  1. Seperti kata pepatah (ga tau pepatah dari mana :D) "Seorang ibu adalah madrasah bagi anak-anaknya, sedangkan seorang ayah adalah kepala sekolahnya"
    Intinya jika keduanya bersinergi maka insya Allah akan terwujud keluarga yang bahagia.

    ReplyDelete

BloggerHub

Warung Blogger

KSB

komunitas sahabat blogger

Kumpulan Emak-emak Blogger

Blogger Perempuan

Blogger Perempuan
Powered by Blogger.

About Me

My photo
Ibu dua putra. Penulis lepas/ freelance writer (job review dan artikel/ konten website). Menerima tawaran job review produk/jasa dan menulis konten. Bisa dihubungi di dwi.aprily@gmail.com atau dwi.aprily@yahoo.co.id Twitter @dwiaprily FB : Dwi Aprilytanti Handayani IG: @dwi.aprily

Total Pageviews

Antologi Ramadhan 2015

Best Reviewer "Mommylicious_ID"

Blog Archive

Labels

Translate

Popular Posts

Ning Blogger Surabaya

Ning Blogger Surabaya

Labels

Labels

Blog Archive

Recent Posts

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.